7 Tips Membersihkan Kulit Wajah yang Baik dan Benar

Tips Membersihkan Kulit Wajah

Mengingat wajah adalah bagian penting dari tubuh, yang merupakan area yang paling kelihatan dan yang duluan terlihat oleh orang lain. Maka tak ada salahnya jika sobat melakukan perlakuan dan perawatan khusus terhadap kecantikan kulit wajah sobat. Ini untuk keperluan penampilan ataupun tuntutan bagi sebagian orang terutama pada kaum wanita.

Wajah merupakan salah satu bagian pusat perhatian pada saat bertemu dengan orang lain, kulit wajah yang sehat, bersih dan bersinar dapat meningkatkan rasa percaya diri yang tinggi bagi pemiliknya.

So, apa salahnya jika sobat melakukan perawatan wajah dengan baik dan benar. Nah salah satu bagian pendukung terwujudnya kulit wajah yang sehat dan cantik pada setiap orang adalah pada saat proses pembersihannya.

Tips Membersihkan Kulit Wajah

Mungkin inilah poin-poin penting yang dapat sobat perhatikan dan lakukan saat melaku proses pembersihan wajah:

1. Cucilah Tangan Sebelum Membersihkan Wajah

Cucilah tangan sobat hingga bersih sebelum melakukan proses pencucian muka. Ini menjaga agar tangan yang sobat gunakan higienis dan mencegah bakteri yang dapat memberikan dampak terhadap kulit wajah anda.Bersihkan atau cuci tangan dengan sabun sampai bersih. sobat bisa menggunakan pembersih dengan sabun anti septik agar dapat membersihkan kuman dan bakteri secara menyeluruh.

Baca Juga: Cara Mengatasi Rambut Mengembang agar Menjadi Lurus dan Mudah Diatur

2. Bersihkan Terlebih Dahulu Make-Up

Bersihkan Make-Up yang ada di wajah sebelum melakukan pembersihan terhadap kulit wajah. Gunakanlah pembersih make-up yang cocok dengan karakteristik kulit wajah anda. Jangan menggunakan sembarang pembersih make-up. Ini menghindari terjadinya iritasi pada kulit wajah anda. gunakan lah yang cocok dengan kondisi kulit wajah atau yang sudah biasa sobat pakai.

3. Melakukan Pembersihan Wajah dengan Benar

Bersihkanlah wajah dengan pembersih wajah yang sudah sering sobat gunakan selalu yang sesuai dengan karakter dan golongan kulit wajah anda. Jangan menggunakan terlalu banyak produk dan berganti-ganti.

Simak Juga: Ketahui Penyebab Karang Gigi dan Bagaimana Cara Mengatasinya

Selalulah memperhatikan produk yang cocok dengan kulit sobat. Hal ini untuk mencegah terjadinya iritasi pada wajah, penggunaan produk yang salah dapat menyebabkan iritasi atau kerusakan permukaan kulit wajah. perhatikan pulalah ukuran jumlah kadar penggunaanya, jangan sampai berlebihan, karena penggunaan berlebihan juga akan memberikan efek samping.

4. Hindari Penggunaan Produk yang Salah

Banyak dari sebagian orang menggunakan pembersih yang semberono tanpa memperhatikannya. Misalnya, membersihkan wajah dengan menggunakan sabun. Hal ini dapat menyebabkan gelembung pada wajah karena bahan atau zat di dalamnya tidak cocok dengan kulit wajah karena di gunakan tidak sesuai pada tempat dan fungsinya.

5. Gosok Wajah dengan Lembut

Lakukanlah penggosokan secara lembut dan teratur pada saat membersihkan. Janganlah menggosoknya secara keras dan kasar karena akan menyebabkan iritasi dan peradangan pada kulit wajah. Banyak sebagian orang hanya membersihkan saja tanpa memperhatikan cara yang benar, dilakukan secara kasar dan keras. Alih-alih dengan harapan bagus malah terjadi kerusakan pada permukaan kulit wajah.

6. Keringkan Wajah dengan Benar

Setelah melakukan pembersihan atau pencucian wajah, hendaknya jangan mengeringkan dengan menggosok memakai handuk atau kain yang mungkin tidak bersih. Disarankan agar proses pengeringan dilakukan dengan menepuk-nepuk perkukaan wajah hingga agak kering dari air sisah pembersihan tadinya. Hal ini dalam rangka menghidari penggunaan handuk yang tidak steril dan terdapat bakteri dan kuman pada handuk yang akan kembali melengket pada wajah.

7. Gunakan Air yang Tepat

Ketika mencuci wajah hendaklah menggunakan air bersih yang hangat, atau suhunya pas. Jangan yang dingin atau pun yang terlalu panas. Pencucian dengan air dengan suhu terlalu panas akan memberikan dampak iritasi dan peradangan pada permukaan kulit wajah.

Baca juga: