4 Perbedaan Layanan Haji Reguler dan ONH Plus yang Perlu Diketahui

Perbedaan Layanan Haji Reguler dan ONH Plus yang Perlu Diketahui

Ibadah haji adalah bagian dari rukun islam, yang berarti sifatnya wajib bagi setiap muslim yang memiliki kemampuan untuk melaksanakannya. Beribadah haji juga merupakan salah satu impian besar setiap umat islam.

Dalam pelaksanaannya, ibadah haji ditentukan oleh kuota haji yang sudah ditetapkan oleh pemerintah Arab Saudi. Hal ini menyebabkan adanya antrian haji. Bahkan selama masa pandemi ini keberangkatan haji di Indonesia dihentikan untuk sementara.

Melihat antrian haji yang semakin lama, ada baiknya Anda sesegera mungkin mempersiapkan diri, terutama untuk masalah biaya. Selain itu, Anda sebaiknya juga mencari tahu mengenai program keberangkatan haji yang ada di Indonesia.

Pelaksanaan haji di Indonesia itu sendiri umumnya terdapat 2 jenis program, yaitu keberangkatan Haji Reguler dan Ongkos Naik Haji (ONH) Plus atau Haji Plus yang biasanya diakomodir oleh travel haji khusus.

Perbedaan Layanan Haji Reguler & Haji Plus

Kedua jenis layanan haji tersebut memiliki beberapa perbedaan, antara lain:

1. Masa Tunggu Jadwal Keberangkatan

Perbedaan yang pertama sekaligus menjadi satu keunggulan bagi Haji Plus yang utama adalah masa tunggu keberangkatan. Bila menggunakan layanan haji reguler, masa tunggu saat ini ada yang mencapai 15 hingga 21 tahun. Namun, jika Anda menggunakan layanan Haji Plus, masa tunggu antrian haji Anda bisa lebih singkat.

Hal inilah yang menjadi alasan bagi sebagian jamaah untuk memilih paket Haji Plus, karena alasan masa tunggu keberangkatan yang tidak begitu lama.

2. Fasilitas yang Ditawarkan

Perbedaan yang kedua adalah masalah layanan dan fasilitas yang ditawarkan. Di mana untuk jamaah Haji Plus biasanya mendapatkan penginapan yang lebih dekat dengan Masjidil Haram. Selain itu, dari segi fasilitas dan kualitas akomodasi tentu saja lebih baik dari pada jamaah yang memilih paket Haji Reguler.

3. Bimbingan

Baik Haji Reguler ataupun Haji Plus, keduanya mendapatkan bimbingan sebelum dan selama perjalanan haji. Namun jika Anda menggunkan program Haji Plus, maka program bimbingan yang Anda dapatkan tentu saja akan lebih intensif dan eksklusif.

4. Besarnya Biaya

Dengan banyaknya keuntungan dan layanan serta fasilitas unggulan yang ditawarkan, tentu saja biaya pelaksanaan untuk Haji Plus lebih besar daripada haji biasa. Karena itulah, jika Anda berminat melaksanakan ibadah haji dengan fasilitas Haji Plus, Anda harus menabung dan menyiapkan uang keberangkatan yang lebih banyak.

Sekalipun demikian, hal ini tetap lebih menguntungkan terutama untuk calon jamaah haji yang sudah berumur atau lansia. Haji ONH Plus sejatinya merupakan Program Haji yang termasuk dalam kuota Departemen Agama, di mana teknis pemberangkatannya diakomodir dan dilayani oleh perusahaan travel haji plus.

Saat ini sudah banyak terdapat perusahaan travel haji, namun dalam pelaksanaannya ternyata masih ada juga penyelenggara haji plus bodong, melakukan penipuan, hingga penggelapan dana para jamaahnya. Oleh karena itu, jika Anda ingin melaksanakan ibadah haji, pastikan travel haji yang Anda pilih merupakan perusahaan remsi, terpercaya dan terdaftar.

Anda dapat melihat track record perjalanannya melalui website atau testimoni teman dan juga saudara. Adapun salah satu travel haji plus yang kredibel dan terpercaya adalah Alhijaz Indowisata.

Sebagai tambahan informasi, Alhijaz Indowisata merupakan salah satu biro travel penyelenggara ibadah haji resmi dari pemerintah melalui kementrian pariwisata untuk biro perjalanannya, dan juga memiliki izin haji plus serta umrah dari kementrian agama.

Selain itu, Alhijaz Indowisata juga tergabung di dalam komunitas organisasi Travel Nasional seperti ASITA, komunitas penyelenggara umrah dan haji khusus yaitu HIMPUH dan juga Organisasi Internasional yaitu IATA.

Untuk berbagai layanan seperti paket haji plus dan paket umroh serta fasilitas yang ditawarkan, Anda dapat membaca informasinya secara lengkap dan juga bertanya langsung kepada costumer service melalui website resminya di alhijazindowisata.net.